Arema Pinjamkan Safee Sali ke Johor FC

Diposkan oleh Rayatalit on 05 December 2012

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
Manajemen Arema Indonesia sempat berharap striker Timnas Malaysia Safee Sali kembali ke Malang untuk memperkuat Arema dalam event pra musim Inter Island Cup. Namun kini manajemen Arema justru meminjamkan Safee Sali pada klub Malaysia, Johor FC Darul Takjim.

CEO Arema, Iwan Budianto mengatakan, jika keputusan manajemen Arema untuk meminjamkan Safee Sali berdasarkan sejumlah pertimbangan. Diantaranya masukan dari Aremania pasca Arema mengikuti turnamen Trofeo Persija beberapa waktu yang lalu. Aremania beranggapan jika Singo Edan tampil buruk. Selain itu, potensi dari pemain asli Arema dianggap mulai redup akibat banyaknya pemain bintang.

"Setelah mengikuti Trofeo Persija, Aremania beranggapan kalau Arema tidak lagi memiliki jiwa singa. Setelah kami pertinbangan dengan tim pelatih, akhirnya kami putuskan untuk meminjamkan Safee," ujar Iwan Budianto.

Dengan dipijamkannya Safee Sali, otomatis pemain asli Singo Edan punya kesempatan lebih untuk bermain. Pemain-pemain diantaranya Sunarto, Dendi Santoso dan Qischil Gandrum. Iwan menegaskan jika Safee tidak dijual, dan tetap milik Arema. Namun Iwan tak menyebutkan berapa lama mantan pemain Pelita Jaya akan dipinjamkan.

"Tim ini terbentuk dari dua karakter tim yang berbeda, Pelita Jaya dan Arema. Kami akan tetap menjaga jiwa singa ada di tubuh tim ini," tutur mantan manajer Persik Kediri ini.

"Kalau Safee tetapi di Arema kemungkinan Rahmad Darmawan akan menduetkan Beto dengan Safee atau Greg. Sementara pemain lokal seperti Sunarto dan Qischil tidak akan banyak kesempatan," imbuh Iwan.

Meski tanpa Safee Sali, Iwan menjamin daya gedor lini depan Arema tetap akan bertaring. Sebab Arema masih punya striker tangguh seperti duet Beto dan Sunarto.

"RD sudah punya rencana khusus untuk pemain lokal seperti Sunarto. Dia dinilai tim pelatih punya motivasi dan semangat bermain. Jadi kita tak perlu khawatir," tandas pria asal Malang ini.
BatikKaosTenun IkatJersey Bola