Persela Lamongan Butuh Satu Kemenangan Lagi

Diposkan oleh Unknown on 18 May 2010

ISL,- Kemenangan 3-1 atas PSPS Pekanbaru telah mengamankan posisi Persela Lamongan di SuperLeague. Hanya saja, Persela membutuhkan satu kemenangan lagi untuk memastikan mereka benar-benar aman dan tetap berkompetisi di kasta tertinggi musim depan.

Karena itu, pelatih Persela Lamongan Djoko Susilo memasang target tiga poin saat menjamu Persija Jakarta di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, Rabu (19/5). Seperti saat menjamu PSPS Pekanbaru, Persela kembali menggelar pertandingan kandang di Jepara. Pasalnya, mereka tidak mendapat izin melaksanakan pertandingan di Lamongan terkait penyelenggaraan pemilukada di Kab. Lamongan.


"Kami berusaha keras meraih satu kemenangan lagi agar posisi kami benar-benar aman. Hanya, lawan berikutnya tidak bisa dianggap enteng. Materi pemain Persija Jakarta lebih baik dibandingkan kami. Mereka juga tentu akan ngotot setelah kalah dari Persijap Jepara," kata Djoko.

Saat ini, Persela Lamongan masih tertahan di posisi 11 dengan poin 41. Persela hanya unggul empat poin dari Persisam Samarinda yang menghuni zona play off. Setelah melawan Persija Jakarta, Persela masih menyisakan dua laga tandang melawan Persitara Jakarta Utara dan Pelita Jaya Karawang.