Persipura Jayapura Tak Akan Remehkan Pelita Jaya

Diposkan oleh Unknown on 29 June 2010

Piala Indonesia,- Persipura Jayapura tidak ingin anggap remeh terhadap kekuatan tim papan bawah Liga Super Indonesia (ISL) 2009/2010, Pelita Jaya Karawang. Kedua tim akan bertemu pada babak 8 besar Piala Indonesia 2010. Drawing babak 8 besar telah selesai digelar di kantor PT Liga Indonesia, Kuningan, Jakarta, Selasa, 29 Juni 2010. Runner up ISL 2009/2010 itu bertemu dengan penghuni zona playoff.

Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago tidak merasa diuntungkan dengan hasil drawing tersebut. Sebab menurutnya, seluruh tim yang berlaga di babak 8 besar punya kualitas yang merata dan tak bisa dianggap remeh.

"Semua tim yang berlaga di babak 8 besar tidak bisa dianggap remeh. Tim-tim yang di ISL berada di papan bawah juga akan berusaha tampil mati-matian pada babak ini," kata Jacksen, Selasa, 29 Juni 2010.

Mengenai Pelita Jaya, Jacksen juga tak mau anggap enteng. Menurutnya, penampilan The Young Guns paska ditinggal pelatihnya Fandi Ahmad menunjukkan grafik yang meningkat.

Pelita Jaya menurutnya juga punya pengalaman yang baik di Piala Indonesia. "Pelita berhasil menempati peringkat ketiga pada Piala Indonesia 2007. Ini artinya mereka cukup berpengalaman dalam turnamen ini," kata Jacksen.

"Di babak kualifikasi, Pelita juga berada satu grup dengan tim-tim kuat seperti Arema Indonesia dan Persela Lamongan, namun mereka berhasil lolos. Ini menunjukkan mereka punya kekuatan yang tak bisa dianggap remeh," tambahnya.

Persipura Jayapura sendiri telah melakukan persiapan intensif di Batu, Malang sejak dua pekan lalu. Sayang, di babak 8 besar ini Persipura Jayapura harus kehilangan dua pemain asingnya, yakni Alberto 'Beto' Goncalves dan Tang Tian.

Kedua pemain itu mengalami cedera parah saat membela Persipura Jayapura di ISL 2009/2010. "Sampai saat ini keduanya belum bisa main. Kami akan mengandalkan pemain yang ada saja," kata Jacksen.

"Sejauh ini pemain yang tersisa dalam kondisi yang baik. Kami sedang berusaha menjaga momentum untuk bisa lolos ke babak selanjutnya," pungkas Jacksen.

Sebagai juara grup pada babak 16 besar, Persipura akan mendapat kesempatan untuk melakoni laga tandang terlebih dulu. PT Liga Indonesia belum memutuskan jadwal pasti pertandingan ini. Namun babak 8 besar rencananya akan digelar mulai 15 hingga 18 Juli 2010.
(sumber:vivanews)

Lihat juga : JADWAL, TOPSKOR dan UPDATE SKOR WORLD CUP 2010

PELUANG USAHA :