Liga Indonesia,- PSPS Pekanbaru mengalami krisis keuangan untuk mengontrak pemain karena hingga kini belum memiliki sponsor utama untuk tim yang berjuluk 'Asykar Bertuah' itu. Hingga kini, pihak manajemen klub itu belum mengikat pemain termasuk juga pelatih bertangan dingin yang mereka pertahankan Abdurrahaman Gurning untuk musim depan.
"Walau mereka belum kita ikat dengan kontrak karena masalah dana, tapi sejauh ini baik pemain yang kita pertahankan termasuk pelatih telah menyatakan komitmen tetap bertahan untuk musim depan," ujar Manajer PSPS Pekanbaru, Dastrayani Bibra, di Pekanbaru.
Ia mengatakan, kini manajemen sedang memikirkan masalah dana untuk segera mengikat 14 orang pemain berikut seorang pelatih kepala yang dipertahankan dan menjadi skuad 'Asykar Bertuah' dalam mengarungi Indonesia Super League 2010/2011.
PSPS Pekanbaru yang merupakan salah satu tim promosi di Indonesia Super League (ISL) 2009/2010 mampu memenuhi targetnya untuk tetap bertahan mengikuti turnamen sepak bola paling bergengsi di tanah air itu, bahkan mampu bercokol di papan tengah klasemen akhir.
"Asykar Bertuah" yang dibesut oleh mantan pelatih Persitara Jakarta Utara itu dengan hanya bermodal para pemain lokal non bintang berikut tiga pemain asing dari Kamerun dan seorang gelandang berkebangsaan Australia mengakhiri ISL 2009/2010 dengan berada di peringkat tujuh klasemen.
Dari empat pemain asing itu, manajemen berencana hanya mempertahankan dua orang pemain saja yakni Dzumafo Herman yang berposisi sebagai penyerang dan Banaken Bassoken yang bermain untuk wilayah pertahanan PSPS Pekanbaru.
"Masalahnya sekarang kita kesulitan dana untuk segera mengikat mereka, sedangkan tim-tim ISL yang lain terus memburu untuk mendapatkan mereka dengan berbagai tawaran menarik," jelas Dastrayani. (sumber:bola)
Lihat juga : JADWAL, UPDATE dan TOPSKOR WORLD CUP 2010
PELUANG USAHA :
Home » PSPS Pekanbaru » PSPS Pekanbaru Belum Ada Dana Untuk Ikat Pemain