PERSEMA MALANG

Diposkan oleh Unknown on 11 August 2010


Sejarah Singkat :
Persatuan Sepakbola Malang atau biasa disingkat Persema adalah sebuah klub sepakbola profesional yang bermarkas di kota Malang, Jawa Timur. Tim milik Pemkot Malang ini merupakan eks Perserikatan yang merupakan salah satu kontestan divisi utama Liga Indonesia musim ini.

Meski berdiri sejak 1953, sepak terjang tim mantan Perserikatan yang satu ini justru kalah pamor dari tim sekotanya Arema Indonesia. Penyebabnya, karena prestasi yang ditorehkan tim milik Pemerintah Kota Malang ini tidak sementereng saudara mudanya tersebut.

Memang ada pengecualian di wilayah kota Malang, dimana Persema yang nota bene milik pemkot Malang yang di danai APBD hampir tidak ada dukungan dari masyarakat kota Malang. Masyarakat lebih simpatik terhadap klub Arema Indonesia yang murni swasta dan tidak membebankan dana dari rakyat.

Sejak tampil di pentas Liga Indonesia pada musim kompetisi 1994/95, prestasi terbaik tim ini hanya menempati peringkat ke-4 di grup D pada musim kompetisi 1998/99. Selebihnya, Persema selalu berada di papan tengah dan bahkan tak jarang berada di papan bawah.

Berdiri : 1953
Ketua Klub : Peni Soeprapto
Julukan : Laskar Ken Arok
Stadion : Gajayana, Malang.

Prestasi :
Perserikatan
Sempat menjadi salah satu yim yang cukup disegani pada era perserikatan, dimana pada saat itu ada 3 tim Jawa Timur saja yang masuk dalam Divisi Utama Kasta Tertinggi di Perserikatan PSSI era tahun 80'an selain Persebaya Surabaya dan Persegres Gresik.

Liga Indonesia
1994/95 : Peringkat ke-12 Divisi Utama wilayah Timur
1995/96 : Peringkat ke-13 Divisi Utama wilayah Timur
1996/97 : Peringkat ke-8 Divisi Utama wilayah Timur
1997/98 : Peringkat ke-5 Divisi Utama wilayah Timur (Liga dihentikan)
1998/99 : Peringkat ke-4 Divisi Utama grup D
1999/00 : Peringkat ke-8 Divisi Utama wilayah Timur
2001 : Peringkat ke-7 Divisi Utama wilayah Timur
2002 : Peringkat ke-10 Divisi Utama wilayah Timur (degradasi)
2003 : Peringkat ke-3 divisi I grup B
2004 : Peringkat ke-6 divisi I (promosi)
2005 : Peringkat ke-7 Divisi Utama wilayah Timur
2006 : Peringkat ke-7 Divisi Utama wilayah Timur
2007 : Peringkat ke-13 Divisi Utama wilayah Barat
2008 : Peringkat ke-2 Divisi Utama Liga Indonesia
2009/10 : Peringkat ke-10 Indonesia Super League