LIGA INDONESIA,- Manajer Umum Olahraga ANTV Reva Deddy Utama mengungkapkan bahwa pihaknya terus bekerja keras memperbaiki kualitas siaran Indonesia Super League (ISL) pada musim 2010-2011. Dengan begitu, menurutnya, kompetisi kasta tertinggi tersebut bisa go international.
"Kami mencoba mengikuti standar internasional sehingga tidak ada lagi istilah sepak pojok dalam grafis pertandingan. Semuanya akan kami tayangkan dalam bahasa Inggris. Kami sedang menjalin kerja sama dengan MNG (agensi penyiaran luar negeri). ISL mudah-mudahan bisa tayang di luar negeri," papar Reva.
"Bersama PT Liga Indonesia kami berusaha ISL bisa tayang di luar negeri," tambah Deddy.
ANTV kembali menjadi pemegang hak siar pertandingan pada musim depan. Lebih kurang 150 pertandingan akan ditayangkan setiap hari. Reva mengatakan bahwa animo penonton di Indonesia sangat tinggi untuk menonton Indonesia Super League.
"Sekitar 80 persen warga Bandung menonton bila Persib main. Begitu juga dengan warga Malang ketika Arema main," papar Reva.
Pada pertandingan perdana, ANTV akan menyiarkan PS Semen Padang versus Persipura Jayapura pada 26 September. Siaran ISL di ANTV akan berlangsung sore hari pada pukul 15.00 sampai 17.30 yang akan ditayangkan setiap hari Senin sampai Minggu. Khusus pada Sabtu dan Minggu, ada tambahan siaran malam hari pukul 18.30 hingga 21.00.
(kompas)
Baca Juga :
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA INDONESIA 2010 - 2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010 - 2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010 - 2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010 - 2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010 - 2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA PERANCIS 2010 - 2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA BELANDA 2010 - 2011
PELUANG USAHA :
Home » Indonesia Super League » Indonesia Super League Ingin Go International