Preview - Head to Head | Deltras Sidoarjo vs Persiba Balikpapan

Diposkan oleh Unknown on 13 November 2010

indonesia super league
LIGA INDONESIA,-  Deltras Sidoarjo bertekad meraih poin penuh saat menjamu Persiba Balikpapan dalam lanjutan kompetisi Indonesia Super League 2010/2011 di Stadion Gelora Delta, Sidorajo, Sabtu (13/11).

Menurut pelatih Deltras, Mustaqim, kemenangan atas Persiba bisa bermakna ganda. Selain akan mengerek posisi The Lobster di klasemen, kemenangan itu juga bisa sebagai kado akhir tahun. Sebab, setelah menjamu Persiba, Deltras akan beristirahat cukup lama karena sesuai jadwal mereka baru akan bertanding lagi pada 5 Januari 2011.

"Kami main di kandang, makanya harus dimaksimalkan," ujar Mustaqim di sela-sela mendampingi anak-anak asuhnya yang berlatih di Stadion Gelora Delta, Jumat (12/11). Menurut dia, motivasi Danilo Fernando dan kawan-kawan sedang tinggi setelah pada laga terakhir melibas PSM Makassar dengan skor 2 - 0 pada Ahad pekan lalu. "Modal kami bagus," imbuh Mustaqim.

Sementara itu Persiba Balikpapan berada pada kondisi bahaya saat menantang Deltras Sidoarjo. Tiga pilar tangguhnya yaitu Robertino Pugliara, Kim Yong Hee, dan Khairul Amri dipastikan absen melawan tim berjuluk ‘The Lobster’. “Tiga pemain absen dalam pertandingan mendatang,” kata pelatih Persiba, Junaidi, Jumat (12/11).

Junaidi mengatakan Robertino Pugliara dan Khairul Amri masih dalam masa pemulihan akibat cedera saat melawan Persela Lamongan pada pekan sebelumnya. Adapun Kim Yong Hee terkena larang bertanding akibat akumulasi kartu kuning pada pertandingan Persisam Samarinda dan Persela Lamongan.

Namun Persiba bersiap bertarung habis habisan demi mendongkrak posisinya agar mampu bergeser dari papan bawah daftar klasemen. Junaidi mengaku akan memaksimalkan kualitas teknik pemainnya dengan mencoba bermain lebih terbuka lewat skema 4- 3- 3 ataupun 3- 4- 3. Persiba juga masih menyimpan Eki Nurhakim sebagai salah satu pemain cadangan bertipikal serang.

Junaidi berniat menginstruksikan anak asuhnya agar langsung menggebrak pada menit pertama pertandingan serta mencuri gol di gawang Deltras. Ketajaman para striker Persiba, kata dia, memungkinkan mengoyak gawang Deltras yang biasanya dijaga Yanuar Tri Firmanda.

Junaidi mempercayakan koordinasi lini tengah kepada stopper Mijo Dadic serta Muhammad sebagai palang pintu terakhir Persiba. Sejumlah gelandang bertenaga menjadi pilihan utama seperti Dwi Joko, Edy Gunawan hingga Donny Siregar.
(tempo)


Head to Head
Lima Pertemuan Terakhir Deltras vs Persiba :
21/05/09 Deltras Sidoarjo 2 - 0 Persiba Balikpapan
01/08/08 Persiba Balikpapan 2 - 1 Deltras Sidoarjo
06/09/07 Deltras Sidoarjo 2 - 1 Persiba Balikpapan
05/04/07 Persiba Balikpapan 1 - 0 Deltras Sidoarjo
10/05/06 Persiba Balikpapan 2 - 1 Deltras Sidoarjo

Lima Laga Terakhir Deltras Sidoarjo :
24/10/10 Deltras Sidoarjo 2 - 1 Persema Malang
27/10/10 Deltras Sidoarjo 1 - 1 Arema Indonesia
31/10/10 Persipura Jayapura 2 - 0 Deltras Sidoarjo
03/11/10 Persiwa Wamena 2 - 0 Deltras Sidoarjo
07/11/10 Deltras Sidoarjo 2 - 0 PSM Makassar

Lima Laga Terakhir Persiba Balikpapan :
16/10/10 Persib Bandung 5 - 1 Persiba Balikpapan
21/10/10 Sriwijaya FC 2 - 1 Persiba Balikpapan
28/10/10 Persiba Balikpapan 1 - 1 Bontang PKT
31/10/10 Persiba Balikpapan 2 - 0 Persisam Samarinda
07/11/10 Persela Lamongan 1 - 0 Persiba Balikpapan

Baca Juga :
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA INDONESIA 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA PERANCIS 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA BELANDA 2010 - 2011

PELUANG USAHA :