LIGA INDONESIA,- Persela Lamongan tampil perkasa mengawali laga di putaran kedua ISL. Melawan Bontang FC, Minggu (6/3/2011) malam WIB, 'Laskar Joko Tingkir menang telak 4-1.
Duel yang dihelat di Stadion Surajaya itu, Persela tampil agresif sejak menit awal. Hasilnya di menit ke-17 bola hasil free kick Gustavo Lopez ditanduk Mustafic Fahruddin untuk menjebol gawang Ade Mochtar.
Usai gol tersebut Persela makin bernafsu mencetak gol lagi. Salah satunya lewat pemain baru mereka asal Korea Selatan Kim Yong Han di menit ke-22. Sayang sundulannya dari jarak dekat berhasil ditepis Mochtar.
Satu lagi aksi pemain Persela Zulham Zamrun di menit ke- 29 dan Arbadin di menit 32 tapi bola tepat di pelukan kiper tim tamu.
Masuk di babak kedua Zamrun menggandakan keunggulan Persela di menit ke-55. Memanfaatkan kesalahan Nyeck Nyobe, Zulham merobek jala Mochtar.
Lima menit berselang Redouane Barkaoui memaksa Mochtar memungut bola untuk ketiga kalinya dari dalam jala. Memanfaat bola rebound hasil tandukannya, Barkaoui menyontek bola tanpa bisa dihadang Mochtar.
Pada menit ke-80 Kenji Adachihara memperkecil skor jadi 1-3 lewat tembakan keras di dalam kotak penalti yang membentur Fabiano Betrame.
Kim akhirnya mencetak gol perdananya bersama Persela di partai debutnya pada masa injury time setelah memaksimalkan kesalahan Mochtar dalam menangkap bola.
Hasil ini membawa Persela naik ke posisi ke-12 dengan 16 poin dari 15 laganya. Sementara Bontang masih jadi juru kunci dengan 11 poin.
(mrp/din/detiksport)
Baca Juga :
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA INDONESIA 2010 - 2011
» KLASEMEN dan TOP SKOR LIGA PRIMER INDONESIA 2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010 - 2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010 - 2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010 - 2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010 - 2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA PERANCIS 2010 - 2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA BELANDA 2010 - 2011
PELUANG USAHA :
Home » Persela Lamongan » Persela Hempaskan Bontang FC 4-1 di Surajaya