"Kedua pemain senior itu dipastikan tidak dapat bermain di Trofeo Persija 2012. Bambang Pamungkas saat ini membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2012. Sedangkan Ismed Sofyan tidak dapat bermain karena dia baru saja menunaikan ibadah haji dan sudah lebih dari 1 bulan absen mengikuti pemusatan latihan Persija, jadi kami memutuskan tidak memainkan dia untuk sementara waktu," tutur Ketua Umum Persija Jakarta, Ferry Paulus ditemui di Kantor Persija Jakarta, di komplek Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (21/11).
Trofeo Persija 2012 ditujukan untuk mempersiapkan tim menjelang bergulirnya kompetisi ISL musim 2012-2013. Klub berjuluk Macan Kemayoran akan bertanding melawan Persisam Samarinda dan Arema Indonesia dalam pertandingan yang akan berlangsung 1X45 menit.
"Secara komposisi tim Persija sudah siap 90 persen. Mereka sudah mulai berlatih sejak dua minggu yang lalu. Tiga pemain asing Gustavo Lopez, Fabiano Beltrame dan Pedro Javier juga sudah datang ke Jakarta dan siap berlatih di tim. Saya berharap tim pelatih memanfaatkan hasil ujicoba ini dan merebut Trofi Persija 2012," katanya.
Turnamen yang dilangsungkan untuk menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Persija ke-84 itu akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (24/11).
Persija Jakarta akan menggunakan kesempatan berlaga di Trofeo Persija ini sebagai ajang pemanasan. Ini ditegaskan oleh pelatih Persija, Iwan Setiawan di Jakarta, Rabu (21/11).
"Kami terus mematangkan tim ini, dan event internal Trofeo akan kami jadikan sebagai persiapan awal tim menghadapi kompetisi ISL musim depan," ujar Iwan Setiawan.
Mengenai materi tim, Iwan mengatakan, pihaknya akan menurunkan pemain-pemain Persija yang sudah ada ditambah dengan tiga pemain asing yang siap bergabung dengan tim berjuluk Macan Kemayoran. "Kami akan menurunkan pemain yang sudah siap bergabung dengan Persija, termasuk tiga pemain asing yang kami harapkan bakal datang hari ini (Rabu, 21/11)," ujarnya.
Ketiga pemain asing Persija adalah Gustavo Lopez, Fabiano Beltrame, dan Pedro Javier. Diantara mereka hanya Lopez yang tercatat sebagai pemain asing baru Persija setelah tahun lalu memperkuat Persela Lamongan. Sementara Beltrame dan Javier sudah bernaung di Persija sejak musim lalu.
Tim Persija sendiri selama ini melakukan latihan dan persiapan di Lapangan Sawangan milik POR Pelita Jaya. "Kalau ketiga pemain asing itu sudah datang, kami harapkan mereka langsung bergabung dengan pemain lain Persija untuk mempersiapkan diri menghadapi Trofeo Persija dan ISL 2012/2013," pungkasnya. (Syamsudin W)