Cristian Gonzales Terdepak Dari Skuad Persib Bandung

Diposkan oleh Unknown on 28 July 2010

Daniel Darko Janackovic Resmi Tukangi Persib Bandung

Liga Indonesia,-  Penyerang depan Cristian Gonzales kemungkinan besar tidak lagi memperkuat Persib Bandung dalam Indonesia Super League musim depan. Alasannya, pelatih baru Persib Bandung, Daniel Darko Janackovic, hampir pasti mencoret pemain berjuluk 'El Loco' itu dari daftar pemain Maung Bandung di Super Liga musim mendatang.

"Daniel Darko lebih mengutamakan pemain muda pilihannya. Gonzales tak termasuk," kata Manajer Persib Bandung Umuh Muhtar dalam jumpa pers di Bandung, Selasa (27/7).

Umuh mengaku, informasi tentang Gonzales itu diketahuinya dalam rapat yang berlagsung alot antara Konsorsium dan Manajemen Persib Bandung di Jakarta pada Senin (26/7) malam hingga Selasa dinihari tadi pukul 01.30 WIB.

Dalam rapat itu, Umuh melanjutkan, Daniel sudah mempresentasikan rencananya untuk Persib Bandung termasuk soal siapa saja para pemain pilihannya. Sebagian pemain yang hingga kini terikat kontrak dengan Persib Bandung masih dipertahankan, sisanya adalah pemain baru. "Para pemain asing pilihan Darko sepertinya tak dikenal di sini atau belum pernah minta di Super Liga," kata Umuh.

Umuh menjamin pihak Persib Bandung akan tetap membayar gaji para pemain yang hingga kini masih terikat kontrak. Para pemain tersebut kontraknya baru berakhir September nanti. "Meskipun nanti mungkin disebutkan siapa saja pemain (lama) yang tak direkrut lagi, kami tetap akan membayar gaji mereka sampai kontraknya berakhir," tandas Umuh.

Konsorsium dan Manajemen Persib Bandung memilih pelatih asal Perancis, Daniel Darko Janackovic sebagai pelatih Persib Bandung di Indonesia Super League musim mendatang. Sebelumnya, tiga kandidat yang disebut-sebut kandidat pelatih Persib adalah Daniel Darko Janackovic, pelatih Arema Indonesia Robert Rene Alberts, dan pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan.

Daniel Darko Janackovic, 43 tahun, adalah pelatih sepakbola profesional berkebangsaan Perancis dan Yugoslavia. Lahir di sebuah kota di Serbia pada 11 Mei 1967, Janackovic mampu berkomunikasi dalam beberapa bahasa antara lain bahasa Inggris, Perancis, Spanyol, Portugis.

Pemilik Diploma A UEFA dari Persatuan Sepakbola Serbia, sudah menapaki karir sebagai pelatih sejak 10 tahun lalu. Tiga tahun terakhir dia membesut tiga tim liga Aljazair. Hingga 2009 lalu, dia adalah manajer merangkap pelatih kepala MOC Liga Aljazair.

Seperti kebanyakan pelatih, Janackovic juga sempat berkarir sebagai pemain sepabola. Menginjak usia remaja, dia sudah bergabung dengan FC Partizan Belgrade, klub beken di kawasan Yugoslavia. Terakhir, dia bermain untuk Beira Mar di Liga Primer Portugal. Karir Janackovic seagai pemain bola berakhir setelah mengalami tabrakan mobil pada 1992. (Erick PH/Tempointeraktif)


LIHAT JUGA :  JADWAL SEMI FINAL & FINAL PIALA INDONESIA