Motivasi Tinggi Jelang Lawan Timnas Uruguay

Diposkan oleh Unknown on 07 October 2010

LIGA INDONESIA,-  Skuad timnas Indonesia kembali dirundung masalah cedera jelang laga uji coba melawan Uruguay di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (8/10). Kabar terakhir, Arif Suyono dan Kurnia Meiga dipastikan tidak bisa tampil melawan tim Le Celeste.

“ Kita kembali kehilangan dua pemain karena cedera, Kurnia Meiga dan Arif Suyono. Khusus untuk Kurnia Meiga, kita sudah memanggil kiper Persiba I Made Wirawan sebagai penggantinya,” kata manajer timnas Indonesia, Andi Darussalam.

Menghadapi tim sekaliber Uruguay, Andi yakin para pemainnya tidak akan minder. Justru mereka akan bermain penuh motivasi dalam pertandingan nanti.

“ Ini adalah pertandingan persahabatan yang sangat bagus karena menghadapi tim peringkat ketujuh dunia. Saya yakin, hal itu akan menjadi pemicu motivasi para pemain. Tentunya kita pun tidak ingin malu dipermainkan mereka,” tegas Andi Darussalam yang menghadiri langsung acara Managers Meeting Indonesia vs Uruguay di Hotel Four Seasons, Jakarta, Kamis (7/10) siang tadi.

Menghadapi Uruguay sendiri, timnas dipastikan tanpa tiga pemain naturalisasi. Pasalnya, pihak Uruguay pun menginginkan laga uji coba ini bersifat resmi dan dicatat oleh FIFA. Dengan kondisi begitu, Van Beukering cs pun tidak diizinkan main karena tidak memegang paspor Indonesia.

“ Timnas tidak diperbolehkan menjalani laga persahabatan resmi dengan menggunakan pemain asing. Hal ini sesuai dengan Statuta FIFA pada artikel 15 poin 1. Inilah yang menjadi dasar bagi PSSI untuk tidak memainkan ketiganya,” kata Sekjen PSSI, Nugraha Besoes.

Lebih lanjut, Nugraha Besoes mengatakan, upaya untuk menaturalisasi ketiga pemain tersebut akan tersu dilakukan. Yang paling penting, mereka harus yakin sepenuh hati untuk menjadi warganegara Indonesia.
(asp)


Baca Juga :
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA INDONESIA 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA PERANCIS 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA BELANDA 2010 - 2011


PELUANG USAHA :