Wartawan Olahraga Kecam Anggota Kelompok 78

Diposkan oleh Unknown on 24 May 2011

Wartawan Olahraga Kecam Anggota Kelompok 78
LIGA INDONESIA,-  Sejumlah wartawan yang sehari-harinya mencari berita di Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) berunjuk rasa di depan kantor PSSI, Senin (23/5/2011). Aksi mereka tersebut dipicu oleh makian yang dilontarkan oleh salah satu anggota kelompok 78, Syahril Taher, kepada wartawan usai kongres PSSI pada tanggal 20 Mei ditutup.

Dalam tuntutannya, wartawan meminta Syahril meminta maaf di media massa. Jika tidak juga menyampaikan permintaan maafnya, wartawan menuntut Syahril untuk tidak lagi berkecimpung di sepak bola.

"Kami menuntut Syahril meminta maaf sebelum 24 jam dari sekarang. Kami meminta dia menyampaikan permohonan maaf dan cabut pernyataannya melalui media massa nasional agar bisa dilihat seluruh publik," ujar Agus Sulaiman, wartawan senior yang juga merupakan koordinator PSSI pers.

Kejadian ini terjadi ketika seusai kelompok 78 melakukan konferensi pers di hotel Sultan setelah Kongres PSSI, 20 Mei lalu. Saat wartawan hendak pulang setelah melaksanakan tugas beratnya, tiba-tiba salah satu wartawan cetak, Artha Tidar, mendengar perkataan Syahril yang mengumpat.

Wartawan yang tidak terima dengan penyataan Syahril pun langsung meminta ketum Persiba tersebut untuk meminta maaf. Tapi setelah 24 jam, tak ada niatan baik dari Syahril. Untuk itu, wartawan PSSI melakukan aksi damai menuntut kembali Syahril meminta maaf kepada seluruh wartawan Indonesia. Aksi damai ini diikuti oleh beberapa wartawan yang diantaranya adalah Jawa Pos, Vivanews, Seputar Indonesia, Tribunnews, TVOne, Metro TV, Antara, dan masih banyak lagi.

Baca Juga :
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA INDONESIA 2010 - 2011
»  KLASEMEN dan TOP SKOR LIGA PRIMER INDONESIA 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA PERANCIS 2010 - 2011
»  JADWAL dan KLASEMEN LIGA BELANDA 2010 - 2011

PELUANG USAHA :


..