Laga Perdana Sriwijaya vs Persiba Bermain Draw

Diposkan oleh Unknown on 05 January 2013

Sriwijaya FC hampir saja menanggung malu di depan publik mereka sendiri. Untungnya, Laskar Jakabaring akhirnya berhasil menahan imbang tamunya Persiba Balikpapan 1-1.

Tertinggal lebih dulu di babak pertama oleh gol yang mengejutkan milik penyerang Persiba Mahmoud El Ali, kubu tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-73 melalui gol Fendy Mochtar.

Laga pembuka Liga Super Indonesia (ISL) musim 2013 ini digelar di Stadion Jakabaring, Palembang, Sabtu (5/1/2013). Di laga ini, sebetulnya tim tuan rumah terlihat dominan dari awal hingga akhir pertandingan. Namun, taktik bertahan dan serangan balik cepat yang diterapkan pelatih Persiba Heri Kiswanto berhasil membuat Sriwijaya tertahan.

Adalah Penyerang Persiba Balik Papan Mahmoud El Ali yang berhasil mengagetkan kubu tuan rumah dengan sebuah gol di menit ke-18. Gol hasil tendangan jarak jauh itu diciptakan seakan tak sengaja karena Sriwijaya tengah menguasai bola.

Penyerang Timnas Lebanon itu berhasil merebut bola yang tengah dikuasai oleh bek Srwijaya Ahmad Jufriyanto. Dan secara kebetulan, kiper Sriwijaya Ferry Rotinsulu melangkah maju jauh dari gawang yang dijaganya.

Sebuah tendangan jarak jauh pun meluncur mulus tak terbendung lagi.

Tertinggal dari tim tamu, kubu Sriwijaya mencoba mengejar. Di menit ke-26 Tendangan keras Tantan dai sisi kira kotak penalti hampir saja menjadi gol, seandainya tak terbentur tiang.

Di menit ke-35 Lagi-lagi Tantan gagal memanfaatkan peluang. Sebuah umpan tusukan dari Taufik Kasrun gagal dimanfaatkan karena masih melebar.

Di menit-menit akhir babak pertama Kiper Persiba Wawan Hendrawan tampil memukau. Dua kali serangan dari Boakay Foaday dan Sultan sama berhasil ditepis dan digagalkan. Hingga turun minum, Persiba unggul 1-0.

Awal babak kedua, permainan kedua tim tak terlalu berkembang. Kubu Sriwijaya tampak kesulitan menembsu pertahanan Tim Beruang Madu.

Baru pada menit ke-73, Fendy Mochtar berhasil memecahkan kebuntuan. Awalnya sundulannya masih berhasil dihalau bek Persiba, namun dengan kecerdikannya dia kemudaian melakukan tendangan lambung. Kiper persiba Wawan Hendrawan pun akhirnya terperdaya.

Di menit ke 78 hampir saja Mahmour El Ali berhasil kembali menjaga keunggulan untuk Persiba .

Mahmoud yang lolos dari penjagaan bek Sriwijaya hanya berhadap-hadapan dengan kiper Sriwijaya Ferry Rotinsulu. Ferry nekat keluar dari kotak penalti dan berusaha membalikkan bola ke depan. Sundulannya tak berhasil menjangkau bola, namun tangan Ferry menepisnya.

Sayangnya, wasit masih terlalu lunak menyikapi aksi kotor yang dilakukan Ferry. Wasit hanya menghukumnya dengan kartu kuning.

Hujan deras yang turun di akhir pertandingan, membuat kedua tim melambat. Pertandingan berakhir dengan hasil imbang 1-1.
TENUN IKATKAOS KEDIRIBATIKJersey Bola